Mengenal 4 Jenis Besi Alphabet

Sering kali banyak dijumpai pada dunia kontruksi, berbagai jenis besi baja yang digunakan kadang tampak tak asing di mata kita.

Setiap jenis besi baja pasti mempunyai bentuk dan fungsinya masing-masing sesuai kebutuhan kontruksi.

Berikut artikel ini akan membantu anda mengenal besi ber-alphabet yang kerap sekali digunakan dalam dunia kontruksi. Yuk, simak penjelasannya dibawah ini!

Besi IWF (I-Beam Wide Flange)

Besi IWF adalah besi baja yang digunakan sebagai pengganti kolom dan balok beton konvensional pada bangunan.

Besi ini sekilas tampak seperti huruf I besar dengan bagian kupingnya yang lebih memiliki ratio lebar dibanding tinggi yaitu sekitar 2:1.

Hal ini membuat besi IWF ini mempunyai keuntungan bending inertia yang tinggi

Mampu menahan tekanan serta tahan akan korosi, tahan akan bakar, pemasangan dan pembongkaran yang mudah dan cepat.

Selain itu, besi ini juga sering digunakan sebagai tiang pancang, balok, dan kantilever kanopi.

Pengaplikasiannya juga sering digunakan untuk rangka bangunan, pembuatan gedung pabrik, rumah tinggal, dan lain-lain.

Besi H-Beam (Hot-Rolled Steel Beam) Be

Besi H-Beam merupakan salah satu jenis struktur baja yang sangat penting dalam dunia kontruksi.

Sekilas tampak serupa seperti besi diatas namun kali ini penampangnya lebih mirip menyerupai huruf H dengan bagian sisi nya yang sama lebar dan panjangnya.

Besi ini biasanya terbuat dari baja karbon atau baja struktural yang memiliki sifat tahan akan beban berat dan tekanan.

Karakteristik khusus yang dimiliki besi ini membuatnya menjadi pilihan utama dalam proyek-proyek bangunan bertingkat, jembatan, dan infrastruktur lainnya.

Besi UNP (U-Channel Pararell Flange)

Besi UNP merupakan salah satu besi jenis sambungan atau terusan yang bentuknya menyerupai huruf U lengkung.

Besi ini kerap sekali dikenal sebagai U-Channel, Profile U, atau Kanal U.

Hal ini karena besinya yang terbilang ringan, kuat, dan sangat rentan terkena korosi sehingga membuatnya mampu bertahan dari serangan asam basa.

Besi CNP (Channel Nondimensional Pararell Flange)

Besi CNP ini merupakan salah satu besi yang memiliki bentuk familiar huruf yakni seperti huruf C.

Bagian tepinya yang memiliki dimensi yang pararel membuat besi ini membuatnya memiliki kekuatan dan kestabilan yang kuat dan kokoh.

Besi ini juga kerap digunakan sebagai bahan utama dalam pembuatan rangka baja, hal ini bertujuan agar besi mampu memberikan struktur yang stabil dan tahan lama pada bangunan.

Selain digunakan sebagai rangka baja, besi ini sering digunakan untuk pintu/jendela, kontruksi atap, tangga dan pagar.

Dengan mengenal lebih banyak bentuk dan kegunaan besi dapat memudahkan kamu untuk memilih besi yang sesuai dalam kebutuhan proyek kontruksimu.

Selalu perhatikan dan amati untuk mempertimbangkan besi yang akan kamu pakai

Salah satunya perhatikan faktor kekuatannya, kestabilannya, ketahanannya akan karat, dan kemudahannya saat pemasangan besi dilakukan.

Diatas ini merupakan jenis-jenis besi berbentuk alphabet yang sering kali dijumpai dalam dunia kontruksi

Dalam rangkuman diatas menjelaskan jika setiap besi memiliki bentuk dan keunggulannya masing-masing sesuai kebutuhan kontruksi.

Semoga artikel ini dapat membantu anda memiliki pemahaman lebih banyak lagi tentang dunia besi.

Jika kalian memiliki pertanyaan atau informasi lainnya mengenai fakta unik dunia besi, jangan ragu untuk hubungi kami dibawah ini, ya!

WHATSAPP

KONSULTASIKAN KEBUTUHANMU DENGAN SALES KAMI

INSTAGRAM

RAGAM PRODUK BESI PERWIRA ANDALAN INDONESIA

TIKTOK

BANYAK KONTEN MENARIK TENTANG PERWIRA STEEL DISINI

TOKOPEDIA

KUNJUNGI OFFICIAL STORE MARKETPLACE PERWIRA STEEL

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *